Ok deh.. anggap saja dah tahu yah (tapi yang belum tahu gimana?), baiklah ku ceritain dulu. Hari Kesehatan Dunia diperingati setiap tanggal 7 April, (dua hari sebelum pemilu legislatif untuk tahun 2009). Tema yang diangkat untuk tahun 2009 ialah “Fasilitas Kesehatan Dalam Keadaan Darurat”. Tahukah dirimu, mengapa WHO mengangkat tema. Tema tersebut diangkat karena terjadi sekitar 321 bencana yang membunuh 235.816 jiwa pada tahun 2008. Jumlah kematian tersebut empat kali lebih tinggi daripada rata-rata tahunan total kematian untuk tujuh tahun terakhir.
Tingginya bencana alam yang terjadi akhir-akhir, telah dijadikan salah satu dasar dalam penangan bencana alam. Indonesia sendiri menggunakan konsep Hospital Preparedness in Emergency (HOPE) sebagai konsep dalam penanganan bencana alam. Konsep tersebut memang cocok diterapkan di negara berkembang dengan fasilitas dan sarana pendukung lainnya yang masih belum optimal. Konsep tersebut menitikberatkan pada koordinasi lintas sektor dan masih tergantung pada peran masyarakat. Sedangkan di negara maju seperti Amerika, Eropa, dll menggunakan konsep Hospital Emergency Incidence Command Service (HEICS) yang membutuhkan fasilitas sistem layanan emergensi terpadu. Metode ini tidak melibatkan banyak koordinasi dari berbgai elemen, cukup pihak medis, kepolisian dan pemadam kebakaran.
Indonesia dengan segala keterbatasannya masih mampu menangani bencana alam, walau tidak sesempurna yang diharapkan banyak pihak. Meskipun begitu kepedulian masyarakat Indonesia terhadap saudara sebangsa dan setengah masih cukup tinggi. Hal tersebut dibuktikan dengan banyaknya masyarakat yang ikut serta dalam menangani bencana alam, seperti meberikan bantuan pangan, sandang dan papan, ataupun menjadi relawan.
Oleh karena itu, marilah kita bersama-sama meperbaiki kondisi kesehatan dunia diawali dari Indonesia dengan mendukung visi "Indonesia Sehat 2010". INDONESIA BISA..!!
0 komentar:
Posting Komentar